Berdasarkan Surat Wakil Rektor Bidang Akademik Nomor 753/UN17/WA.00.01/2023 perihal Perpanjangan Pendaftaran Wisuda Periode Maret 2023, maka pendaftaran Wisuda Universitas Mulawarman diperpanjang sampai dengan tanggal 9 Februari 2023 dan untuk pendaftaran Yudisium Fisip Unmul Gel IV Tahun 2022 ditutup pada tanggal 6 Februari 2023. Bagi peserta yang mendaftar harus memenuhi persyaratan yudisium dan harus terdaftar sebagai peserta wisuda pada gelombang yang sama.
A. PERSYARATAN YUDISIUM
Persyaratan berkas pendaftaran yudisium (upload berkas) :
1. SKL (surat keterngan lulus).
2. Foto ukuran 3x4 latar belakang warna merah.
3. Bukti Pembayaran gordon/yudisium.
4. Bukti screenshot Rekapitulasi Prestasi/kegiatan (Rekapitulasi perestasi/ kegiatan kemahasiswaan diinput/diisi melalui portal mahasiswa https://sia.unmul.ac.id/, SIA masing-masing).
B. PELAKSANAAN YUDISIUM
pelaksanaan yudisium akan dilaksanakan secara tatap muka (luring) dengan protokol kesehatan yang ketat, berikut jadwal pelaksanaan yudisium :
1. Gladi bersih yudisium, 13 Maret 2023 pukul 14.00 wita s/d selesai. update
2. Yudisium, Selasa 14 Maret 2023 pukul 08.00 wita s/d selesai. update
3. Tempat pelaksanaan di Gedung Rektorat Unmul Lantai 4 (ruang serbaguna). update
4. Apabila berhalangan hadi pada hari H Yudisium agar bisa konfirmasi ke bagian Akademik Fisip Unmul. update
catatan :
- Pembayaran yudisium dilakukan langsung kebagian Keuangan lantai III Gedung Dekanat Fisip Unmul atau menghubungi nomor kontak staf keuangan 0812-5476-1990.
- Untuk mengakses formulir pendaftaran Mahasiswa/i harus login terlebih dahulu, apabila tidak memiliki akun silakan membuat akun di website ini.
- Panduan pengisian pendaftaran dan link pendaftaran akademik.fisip-unmul.ac.id
- Pendaftaran wisuda melalui https://wisuda.unmul.ac.id
- Gordon akan diserahkan pada saat pelaksanaan yudisium.
- Untuk pakaian pesrta yudisium wajib menggunakan baju putih dan jas hitam (bagi laki-laki) dan rok hitam (bagi perempuan), serta jilbab hitam bagi yang menggunakan jilbab.
- Peserta hadir 15 menit sebelum acara yudisium dimulai.
- Patuhi protokol kesehatan dan memakai masker selama dalam ruangan.